Update Terbaru: 515 KK Terdampak Bencana Tiupan Angin Kencang dan Gelombang Pasang di Pantai Rancabuaya Garut

- 16 Maret 2024, 13:52 WIB
Sebanyak 515 Kepala Keluarga (KK) terdampak tiupan angin kencang dan gelombang pasang di Pantai Rancabuaya, Kabupaten Garut, Jawa Barat.
Sebanyak 515 Kepala Keluarga (KK) terdampak tiupan angin kencang dan gelombang pasang di Pantai Rancabuaya, Kabupaten Garut, Jawa Barat. /

PR GARUT - Pada Sabtu (16/3/2024), Penjabat (Pj) Bupati Garut, Barnas Adjidin, melakukan peninjauan langsung di Pantai Rancabuaya, Kecamatan Caringin, Kabupaten Garut. Lebih dari 515 Kepala Keluarga (KK) dilaporkan terdampak oleh bencana gelombang pasang yang melanda wilayah tersebut.

Barnas menekankan perlunya penanganan cepat dan tepat terhadap situasi tersebut. Oleh karena itu, pihaknya terus melakukan validasi data terkait jumlah warga maupun infrastruktur yang terdampak, termasuk kapal dan bangunan gazebo yang rusak akibat bencana tersebut.

Dalam upaya merespons krisis ini, Pj. Bupati menyatakan akan memberikan bantuan stimulan jaminan hidup kepada masyarakat terdampak. Selain itu, ia juga terus berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat untuk memperoleh bantuan tambahan.

Barnas juga mengimbau para nelayan untuk mematuhi himbauan dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG). Ia menekankan bahwa keselamatan nyawa harus menjadi prioritas utama dalam menghadapi situasi ini.

Baca Juga: Daftar Lengkap Instansi Buka Formasi CPNS 2024, Siapkan Berkas Persyartannya dan Ini Link Pendaftarannya

"Pemerintah bertanggung jawab terhadap situasi kondisi yang ada. Jadi, masyarakat tenang saja," ujar Barnas.

Pemkab Garut Segera Berikan Bantuan

Pemerintah Kabupaten Garut menyatakan keprihatinan dan turut merasakan kesulitan yang dialami oleh para nelayan. Mereka mengajak semua pihak untuk bersatu dalam menyelesaikan permasalahan ini, sehingga para nelayan dapat kembali melakukan aktivitas normal seperti biasa.

"Sekali lagi, kami pemerintah akan sekuat tenaga memberikan bantuan kepada yang membutuhkan. Jadi, Bapak Ibu tenang saja," tandasnya.

Baca Juga: Makin Gampang! Google Play Store Segera Hadirkan Fitur Download Dua Aplikasi Sekaligus

Halaman:

Editor: Ade Parhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah