Prestasi Terakhir Rudy-Helmi, Kabupaten Garut Raih Penghargaan Penilaian Kepatuhan Pelayanan Publik Tahun 2023

- 18 Desember 2023, 15:24 WIB
Kabupaten Garut Raih Penghargaan Penilaian Kepatuhan Pelayanan Publik Tahun 2023.
Kabupaten Garut Raih Penghargaan Penilaian Kepatuhan Pelayanan Publik Tahun 2023. /

PR GARUT - Bupati Garut, Rudy Gunawan, menyampaikan kebahagiannya karena Pemerintah Kabupaten Garut berhasil meraih predikat kepatuhan tertinggi dalam Penilaian Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik Tahun 2023.

Dalam acara Apel Gabungan yang digelar di Lapangan Sekretariat Daerah Kabupaten Garut pada Senin (18/12/2023), Rudy Gunawan mengumumkan bahwa Kabupaten Garut meraih nilai 95.05 dan masuk Zona Hijau Kategori A dengan Opini Berkualitas Tinggi dari Ombudsman Republik Indonesia.

Dalam sambutannya, Bupati Garut mengungkapkan kegembiraannya yang luar biasa atas capaian tersebut. Ia memberikan apresiasi kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam melaksanakan pelayanan publik secara optimal.

"Ini luar biasa, saya memberikan hormat kepada semua. Kita mendapatkan nilai 95, ini suatu kebanggaan," ujar Rudy Gunawan.

Baca Juga: Lima Fakta Baru: Kasus Dana BOS Jadi Jaminan Pinjaman Oknum PNS di Dinas Pendidikan Kabupaten Garut

Keberhasilan ini dianggap sangat penting karena mencerminkan komitmen dari berbagai pihak dalam melaksanakan pelayanan publik. Rudy Gunawan menekankan peningkatan signifikan dari tahun sebelumnya, di mana pada 2017 Kabupaten Garut hanya meraih nilai 87.

"Kini, Kabupaten Garut masuk dalam kategori 30 besar entitas di seluruh Indonesia, termasuk 500 lebih kabupaten dan kota," tambahnya.

Sebagai bentuk apresiasi, Bupati Garut dan Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman, memberikan penghargaan kepada Sekretaris Daerah Kabupaten Garut, Nurdin Yana. Nurdin dianggap berhasil memimpin Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam melaksanakan Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik Tahun 2023.

Raihan positif ini menjadi prestasi akhir dari masa jabatan Rudy Gunawan dan dr. Helmi Budiman, yang akan berakhir pada 31 Desember 2023.

Bupati Garut menilai bahwa Kabupaten Garut telah berhasil dalam berbagai hal, termasuk penghapusan kemiskinan ekstrem, penurunan stunting, penggunaan produk dalam negeri, hingga mendapatkan opini berkualitas tinggi untuk pelayanan publik dari Ombudsman Republik Indonesia.

Halaman:

Editor: Ade Parhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah