Warga Laporkan Kasus Pemalakan di Pasar Ciawitali, Polres Garut Segera Lakukan ini Bersama TNI dan Satpol PP

- 16 November 2023, 18:59 WIB
Polres Garut segera melakukan patroli usai menerima laporan tindak pemalakan di Pasar Ciawitali.
Polres Garut segera melakukan patroli usai menerima laporan tindak pemalakan di Pasar Ciawitali. /

PR GARUT - Menindaklanjuti pengaduan masyarakat melalui program Taros Kapolres Garut mengenai dugaan pemalakan di Pasar Ciawitali, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Polsek Tarogong Kidul Polres Garut bersinergi dengan Koramil Tarogong dan Satpol PP Kabupaten Garut untuk melakukan patroli di lokasi tersebut pada Kamis 16 November 2023.

Setelah dilakukan penelusuran dan patroli gabungan, anggota Polsek Tarogong Kidul tidak menemukan tanda-tanda orang mabuk atau kegiatan pemalakan di sekitar Pasar Ciawitali.

Kapolres Garut AKBP Rohman Yonky Dilatha, melalui Kapolsek Tarogong Kidul Polres Garut, Kompol Alit Kadarusman, menyatakan komitmen untuk menindak tegas segala bentuk kegiatan pemalakan dan pungutan liar di Kabupaten Garut.

Baca Juga: Pembebasan Lahan Sudah Sampai Garut Utara, Proses Lelang Dijadwalkan Selesai Akhir Tahun 2023

"Meskipun saat ini tidak ditemukan indikasi pelaku pemalakan, kami akan melakukan upaya pencegahan dengan melaksanakan patroli secara rutin di wilayah Pasar Ciawitali, demi memberikan kenyamanan dan keamanan bagi masyarakat," kata Alit.

Langkah-langkah preventif ini bertujuan untuk memberikan jaminan kepada masyarakat agar mereka dapat beraktivitas di pasar tanpa takut akan tindakan pemalakan atau pungutan yang tidak sah.

Baca Juga: Sosialisasi Pemilu di Fun Run Polres Garut, Ketua KPU Amanatkan Masyarakat Salurkan Hak Pilihnya

Polsek Tarogong Kidul akan terus memantau dan merespons setiap laporan atau pengaduan dari masyarakat terkait keamanan di sekitar Pasar Ciawitali.***

Editor: Ade Parhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x