Tak Terima Disomasi Ndhank Surahman, Andre Taulany Minta Bukti: Datanya Mana?

- 9 Januari 2024, 20:45 WIB
Andre Taulany minta bukti pada Ndhank Surahman terkait royalti.
Andre Taulany minta bukti pada Ndhank Surahman terkait royalti. /instagram.com/@andreastaulany

PR GARUT - Andre Taulany dikabarkan mendapatkan somasi yang kedua dari Ndhank Surahman perihal larangan Stinky membawakan lagu ciptaannya. Mantan vokalis band Stinky itu pun tak terima dengan somasi yang diterimanya, Andre Taulany lantas meminta bukti terkait royalti dari lagu-lagu Ndhank.

Ndhank Surahman diketahui menuntut uang ganti rugi senilai Rp35 miliar dan pemintaan maaf melalui media cetak, online, dan televisi. Tuntutan tersebut diajukan lantaran dirinya merasa haknya sebagai pencipta lagu tak dipenuhi.

Sementara Andre Taulany, ia merasa yakin bahwa Ndhank Surahman telah menerima royalti dari lagu-lagu ciptaanya sebagaimana semestinya. Ia bahkan tak terima dituntut sejumlah uang dengan nilai yang cukup besar.

"Kalau buktinya nggak ada, datanya mana? Jangan asal ngomong nuntut ini nuntut itu, buktinya nggak ada," ujar Andre Taunaly.

Baca Juga: Tak Direspon Andre Taulany, Ndhank Surahman Singgung soal Tali Silaturahmi

Pasalnya meski dirinya tak lagi menjadi anggota band tersebut, Andre Taulany masih mendapatkan royalti dari lagu-lagu yang pernah ia nyanyikan. Ayah tiga anak itu bahkan mengucapkan terima kasih pada Irwan, pemain bass Stinky, yang masih memberikan haknya dalam band tersebut.

"Irwan itu baik loh. Dia ngurusin sampai sekarang soal royalti walau nilainya nggak besar, saya pun masih dapat, jujur aja. Karena dia tahu waktu tanda tangan sama Stinky saya masih di situ, artinya sampai sekrarang hak saya masih dapat walau nilainya nggak besar ya," tegas Andre Taulany.

"Artinya royalti masih dibayarkan. Saya terima kasih sama Irwan masih mau ngurusin. Nggak cuma saya, mungkin Ndhank juga dapat," tegasnya lagi.

Somasi Kedua

Diwakilkan oleh kuasa hukumnya, Firdaus Oiwobo, Ndhank Surahman melayangkan somasi kedua pada Stinky dan Andre Taulany terkait royalti lagu-lagu ciptaannya.

Halaman:

Editor: Fitriah Nurul Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah